Assalamualaikum..
Good Morning children..
Hari Senin ini waktunya belajar bahasa Inggris bersama Miss Oktin..
Anak-anak membuat lingkaran di halaman depan sekolah, dan menyanyi beberapa lagu bahasa Inggris (masih dengan terbata-bata). Miss Oktin juga sedikit memberikan gerakan-gerakan tubuh dan mengenalkan bahasa Inggrisnya, seperti : Right hand (tangan kanan), Left hand (tangan kiri), right foot (kaki kanan), dan left foot (kaki kiri).
Setelah cukup pemanasan di luar kelas, waktunya masuk ke dalam kelas dengan berlari (run)juga melompat (jump).. Lalu anak-anak memulai kegiatan di kelas dengan membaca doa sebelum belajar dan surat AlFatihah bersama-sama. Kemudian diteruskan dengan bernyanyi beberapa lagu anak berbahasa Inggris.
Setelah Miss Oktin bercerita mengenai matahari (sun), anak-anak menggunting gambar matahari dan lalu menempelkannya pada buku gambar serta membuat gambarnya sendiri.. Wahh,,,, Rima, Suci, Memel, Hafidz, dan Alfi menambahkan gambar pemandangan gunung pada hasil karyanya. Sementara Arnet dan Rasya menambahkan gambar rumah mereka pada hasil karyanya. Good Job ...
Oke, hari sudah siang.. Anak-anak sudah selesai belajar, bermain, makan dan sikat gigi. Waktunya anak-anak kembali ke rumah dan beristirahat. Sampai bertemu besok yaa anak-anak...
Salam manis,
Ibu Tiara dan Ibu Putri..
Tidak ada komentar:
Posting Komentar